Total Tayangan Halaman

Kamis, 13 September 2012

TIK Pertemuan ke-2

  • PENGERTIAN TIK
TIK adalah singkatan dari Teknologi Informasi dan Komunikasi, teknologi adalah sarana, alat, ilmu, atau sistem yang digunakan untuk membuat hidup menjadi lebih mudah, efektif, dan efisien, serta hemat waktu. Secara singkat TIK adalah suatu sarana, pengetahuan, alat, ataupun sistem yang digunakan untuk mempermudah komunikasi serta penyampaian informasi.
  • PEMANFAATAN TIK DALAM KEGIATAN PEMBELAJARAN
Dalam kegiatan pembelajaran TIK mempunyai peranan penting, terutama untuk meningkatkan mutu pendidikan yang didapat melalui kegiatan pembelajaran.
Kebanyakan orang beranggapan bahwa yang dimaksud dengan TIK itu hanyalah komputer dan internet saja, padahal sebenarnya perangkat-perangkat TIK itu ada berbagai macam, diantaranya: PC (personal computer), internet, intranet, LCD proyektor, radio, telepon, televisi, serta printer. 
IAIN-SU Medan sudah dapat dikatakan telah memanfaatkan TIK dalam kegiatan pembelajaran. Alasan saya adalah sebagai berikut: Berdasarkan jenis-jenis perangkat TIK diatas yang telah dimanfaatkan dalam kegiatan pembelajaran pada IAIN-SU Medan antara lain:
  • Komputer.
Dimanfaatkan dalam berbagai macam kegiatan baik dalam berbagai macam kepentingan, seperti dalam proses belajar di kelas, pengumpulan data mahasiswa, penyelesaian tugas-tugas kuliah bagi mahasiswa, pembuatan materi oleh dosen, dan lain-lain.
  • Internet.
Dimanfaatkan dalam berbagai jenis kepentingan dalam kegiatan pembelajaran, seperti: kuliah online atau e-learning bagi mahasiswa, pendaftaran online bagi mahasiswa baru, pengiriman tugas via e-mail, dan lain-lain.
  • Telepon/HP sebagai media komunikasi antara dosen dan mahasiswa, antara dosen dengan dosen, serta antar sesama mahasiswa terkait dengan kegiatan pembelajaran, seperti jadwal, materi kuliah, sampai dengan urusan absensi.
  • LCD proyektor, digunakan sebagai salah satu media pembelajaran.
  • Printer, digunakan untuk mencetak materi kuliah, tugas-tugas mahasiswa, serta berbagai macam data maupun dokumen yang berhubungan dengan kegiatan pembelajaran.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar